Beranda | Artikel
Zakat Fitri / Zakat Fitrah (Ustadz Abu Yahya Badrusalam, Lc.)
Rabu, 15 Juli 2015

Bersama Pemateri :
Ustadz Abu Yahya Badrusalam

Kajian Fiqih Zakat: Ustadz Abu Yahya Badrusalam, Lc.

Ringkasan Kajian Fiqih Zakat: Zakat Fitri / Zakat Fitrah

Bulan Ramadhan akan segera meninggalkan kita, namun ada kewajiban yang harus kita tunaikan sebelum Ramadhan berlalu, yaitu zakat fitri, zakat berbuka.

Adapun penamaan sebagian orang dengan sebutan zakat fitrah maka itu sebenarnya kurang tepat. Karena lafadz-lafadz hadits semuanya menggunakan zakat fitri, yaitu zakat berbuka. Berbuka setelah kita sebulan penuh melakukan puasa Ramadhan.

Zakat fitri ini merupakan ibadah yang agung di sisi Allah Ta’ala. Hal itu karena zakat fithri itu adalah perkara yang diwajibkan atas setiap muslim dan muslimah. Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda:

فَرَضَ اللهُ زَكَاةَ الْفِطْرِ عَلَى كُلِّ مُسْلِمٍ

“Allah mewajibkan zakat fitri atas setiap muslim.”

Simak penjelasan selengkapnya dari pembahasan fiqih “Zakat Fitri / Zakat Fitrah” ini bersama Ustadz Abu Yahya Badrusalam, Lc.

Silakan Download Kajian Fiqih Zakat: Zakat Fitri / Zakat Fitrah

Mari kita share link download kajian yang bermanfaat ini, ke Facebook, Twitter, dan Google+. Semoga bermanfaat untuk kita dan saudara-saudara kita yang lain. Jazakumullahu khairan.


Artikel asli: https://www.radiorodja.com/14905-zakat-fitri-zakat-fitrah-ustadz-abu-yahya-badrusalam-lc/